Nonton Final Piala Dunia 2022 di Plazgozz Cafe Makassar Banjir Doorprize Marchandise Resmi FIFA

    Nonton Final Piala Dunia 2022 di Plazgozz Cafe Makassar Banjir Doorprize Marchandise Resmi FIFA

    MAKASSAR - Plazgozz Cafe menjadi salah satu Official Venue Nonton Bersama Piala Dunia Qatar 2022 usai mengantongi izin dari pihak pemilik hak siar FIFA World Cup Qatar 2022 di Indonesia, PT. Indonesia Entertainment Group (IEG) yang merupakan anak perseroan SCM Group.

    Dalam perhelatan nonton bersama Piala Dunia Qatar, kafe yang beralamat di Jalan Yusuf Dg Ngawing (Yudan), Kota Makassar, Sulawesi Selatan ini telah menyiapkan doorprize bagi para pengunjung berupa Marchandise resmi Piala Dunia 2022 atau Official Marchandise FIFA World Cup Qatar 2022.

    Official Marchandise FIFA World Cup Qatar 2022 tersebut berupa Gantungan Kunci miniatur Piala Duni, Mug/Gelas, Topi, dan Bola Mini Piala Dunia Qatar.

    Salah satu Manajer Plazgozz Cafe Makassar, Irsan memastikan bahwa marchandise Piala Dunia 2022 yang disiapkan Plazgozz Cafe merupakan marchandise resmi dari FIFA.

    "Kami menghadirkan marchandise ini sebagai apresiasi dari Plazgozz kepada para pengunjung yang memilih Plazgozz sebagai tempat nonton bersama ajang Piala Dunia 2022, " ungkap Irsan kepada wartawan, Jumat 9 Desember 2022.

    Selain itu, Irsan mengungkapkan dalam rangka memberi kenyamanan bagi para pengunjung yang ingin menonton match Piala Dunia 2022, pihaknya menyiapkan tiga layar lebar.

    "Kami berharap dengan fasilitas yang kami siapkan bisa membuat pengunjung merasa nyaman menonton Piala Dunia bersama keluarga maupun kerabat mereka, " ujar Irsan.

    "Kami juga berharap dengan fasilitas 3 layar lebar yang kami siapkan semakin menambah keseruan bagi para pengunjung yang menyaksikan tim andalan mereka berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar, " tambahnya.

    Sementara itu, salah satu Owner Plazgozz Cafe Makassar, dr. Erwin Syarifuddin, Sp.B menyampaikan terima kasihnya kepada para penggemar bola di Makassar dan sekitarnya yang memilih Plazgozz Cafe sebagai tempat nonton bersama Piala Dunia 2022.

    "Terima kasih kami haturkan ke para pengunjung yang memilih Plazgozz Cafe selaku official venue nonton bersama Piala Dunia 2022 Qatar, " ucapnya.

    Dokter Wiwin, sapaan akrab dr. Erwin juga menyebut Plazgozz telah menyiapkan fasilitas mumpuni guna kenyamanan penonton Piala Dunia seperti layar lebar 3 unit, audio sound system dengan kualitas audio setara bioskop.

    "Jadi penonton serasa nonton bola di Bioskop dan euforianya semakin terasa, " ungkapnya.

    Dalam kapasitasnya selaku Official Venue Nonton Bersama Piala Dunia 2022, Plazgozz Cafe didukung pihak Telkomsel.

    Adapun bagi penggemar bola di Kota Makassar yang ingin reservasi atau booking tempat untuk menonton tim andalannya berlaga di Piala Dunia 2022 di Plazgozz Cafe bisa via DM Instagram Plazgozz, @plazgozz_cafe atau dapat menghubungi nomor WhatsApp 0813-5536-2035.

    piala dunia plazgozz cafe makassar
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Menata Arsip Sama Dengan Menata Hati

    Artikel Berikutnya

    Polda Sulsel Ungkap Korupsi Bantuan Covid...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Debat Pilgub Sulsel: Data Kemiskinan Jadi Sorotan, Tim Danny-Azhar Bongkar Fakta Urbanisasi dan Ekonomi
    Sambangi BNNP Sulawesi Selatan, Lapas Narkotika Sungguminasa Tepis Isu Transaksi Narkoba dalam Lapas
    Hendri Kampai: Koperasi Nasional, Dari Desa untuk Indonesia yang Lebih Berdikari
    Black Campaign Kasus RS Batua Merebak, Tim Hukum Danny-Azhar Buka Opsi Tempuh Jalur Hukum
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik

    Tags